Storage Bed, Solusi Kamar Tidur Minimalis

Storage Bed, Solusi Kamar Tidur Minimalis

October 13, 2018

Kamar tidur adalah ruangan yang kita gunakan sehari-hari untuk tidur, dimana kita mencoba untuk beristirahat dari semua aktivitas dan pekerjaan. Jika Anda memiliki ruangan tidur yang cukup sempit, dengan banyak barang, terkadang membuat suasana kamar terasa sumpek. Kamar yang sumpek bisa saja berpengaruh tidak langsung kepada kualitas tidur Anda.

Jika Anda memiliki kamar yang cukup sempit untuk menaruh barang-barang, akan lebih baik untuk memilih furniture tertentu yang mungkin cocok dengan kasur Anda, misalnya saja dengan memilih bedframe jenis storage bed. Dengan memiliki storage bed, Anda tidak lagi perlu menaruh lemari tinggi dalam kamar.

Kelebihan Storage Bed

Kelebihan lain dengan memilih storage bed sebagai bed frame adalah bahan pembuatnya biasanya sangat kuat jika dibandingkan dengan bed frame lainnya karena didesain langsung dengan lemari. Sedangkan kelemahan dari storage bed adalah  bahan materi pembuatnya yang sangat kuat, membuatnya menjadi lebih berat dibandingkan tipe bed frame lainnya serta biaya perawatan secara berkala yang cukup mahal untuk membeli roller dan sleding.

Storage bed memang sangat cocok untuk gaya minimalis, apalagi untuk Anda yang ingin mengakali ruang tidur yang sempit. Dengan memiliki storage bed dipadukan dengan kasur lateks dari Mimpi akan membantu Anda untuk tidur di kasur yang terasa sejuk dan ruangan yang terasa lebih luas. Tidur Anda pun akan menjadi lebih baik.


0
Comments

Leave A Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!