3 Efek Buruk Konsumsi Obat Tidur

3 Efek Buruk Konsumsi Obat Tidur

November 12, 2021

Anda memiliki masalah tidur? Tunggu dulu, sebaiknya Anda jangan terburu-buru memutuskan untuk
mengonsumsi obat tidur untuk mengobatinya. Sebelum Anda memutuskan untuk menggunakan
obat tidur, ada baiknya agar Anda mengetahui apa saja efek samping yang dapat terjadi.

Mengkonsumsi obat tidur dalam jumlah yang banyak dapat membuat seseorang kesulitan dalam:

menyeimbangkan tubuhnya dan mengetahui pusat gravitasinya. Hal ini kerap terjadi kepada pasien
yang baru saja pulih pasca operasi karena bius yang dilakukan sebelumnya. Kurangnya kontrol dalam
mengatur keseimbangan tubuh disebabkan oleh obat tidur atau bius dengan dosis yang tinggi.

Berdasarkan pada penelitian pada tahun 2012 oleh BMJ dikatakan bahwa orang yang mengkonsumsi
obat tidur secara rutin dalam jangka waktu tertentu memiliki resiko terkena kanker dengan resiko
kematian yang lebih tinggi dibandingkan seseorang yang tidak sama sekali mengkonsumsi obat tidur.

Untuk beberapa orang yang memiliki masalah gangguan tidur akut, tidak jarang dari mereka
kemudian menjadi ketergantungan dalam mengkonsumsi obat tidur. Sindrom ketergantungan ini
disebut rebound insomnia dan disebabkan oleh ilusi bahwa mereka tidak akan bisa tidur tanpa
bantuan obat. Pada tahap ketergantungan ini, biasanya dokter akan membantu pasiennya untuk
mengurangi dosis obat tidur secara perlahan sebelum menyarankan untuk berhenti.

Memiliki masalah gangguan tidur memang sangat tidak menyenangkan, akan tetapi obat tidur juga
bukanlah solusi terbaik mengingat beberapa efek samping penggunaannya yang berpengaruh
negatif terhadap tubuh kita. Sebaiknya jagalah pola makan yang sehat, olah raga yang cukup serta
cukup rileksasi dengan musik dan tidurlah di permukaan kasur yang halus dan nyaman dengan
campuran bahan lateks murni yang ditawarkan oleh Mimpi. Kunjungi toko kami juga di Shopee, Tokopedia, dan Lazada.


0
Comments

Leave A Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!