Ini Dia 3 Posisi Tidur Terbaik untuk Kesehatan!

Ini Dia 3 Posisi Tidur Terbaik untuk Kesehatan!

October 06, 2022

Tidur adalah momen yang sangat pribadi yang pastinya memiliki perbedaan dari satu orang ke yang lain. Misalnya beberapa orang dapat tertidur cepat tetapi beberapa mengalami kesulitan untuk tidur. Beberapa orang pergi tidur jam 8 malam dan sebagian jam 1 pagi.

Posisi tidur juga unik. Setiap posisi memiliki manfaat, kekurangan, dan dampaknya pada kesehatan Anda, jadi inilah saatnya bagi Anda untuk mengetahui posisi-posisi tidur.

Baca sampai akhir untuk mengetahui rekomendasi kasur ortopedi untuk mensupport posisi tubuh saat tidur.

Posisi Tidur Terbaik untuk Kesehatan

Ini dia tiga posisi tidur tersebut:

Telentang

Posisi ini tidak akan membuat tubuh Anda tegang karena ini adalah posisi terbaik dibandingkan yang lain. Alasannya adalah karena tubuh Anda didukung sepenuhnya oleh kasur Anda sepanjang malam (selama Anda menggunakan bantal yang tepat).

Tidur telentang mencegah rasa sakit dan nyeri. Namun, posisi ini dapat meningkatkan peluang Anda untuk mengalami ‘sleep apnea’ dan dapat membuat kebiasaan mendengkur menjadi lebih buruk.

Menyamping

Diperkirakan sekitar 70% populasi dunia tidur dengan posisi ini. Posisi ini akan membantu darah Anda mengalir lebih baik dan juga baik untuk kesehatan otak dan pencernaan. Manfaat lainnya adalah mengurangi kemungkinan insomnia dan ‘sleep apnea’.

Efek negatif tidur menyamping adalah bertambahnya tekanan yang lebih besar pada titik-titik tubuh seperti leher, lengan, dan punggung bagian bawah.

Tengkurap

Semua pakar kesehatan sepakat bahwa posisi ini harus dihindari karena membuat tulang belakang Anda melengkung ke belakang. Juga saat kepala Anda menengok ke kiri atau ke kanan (tentu saja karena Anda perlu bernafas), tekanan pada tulang leher akan bertambah.

Selain itu, tekanan pada perut Anda dapat mendorong asam lambung naik ke tenggorokan dan akan meningkatkan refluks asam. Namun, posisi ini tidak selalu buruk – tengkurap dapat membantu mencegah dengkuran dan ’sleep apnea’.

3 Jenis Kasur Latex Mimpi Sleep untuk Mensupport Posisi Tubuh

Apapun posisi tidur Anda, Anda membutuhkan dukungan tubuh optimal yang sesuai dengan kebiasaan tidur Anda. Inilah sebabnya mengapa di antara semua kasur online, kasur Mimpi adalah kasur ortopedi yang merupakan pilihan yang sangat baik karena permukaan kasur Mimpi beradaptasi dengan bentuk tubuh dan postur tidur Anda.
Berikut adalah rekomendasi kasur Mimpi untuk mensupport posisi tubuh saat tidur:

Kasur Mimpi yang dikemas dalam box dapat dipesan secara online dan dikirim ke rumah Anda dengan GRATIS ongkir untuk seluruh wilayah di Indonesia. Pesan sekarang melalui market place: Lazada, Shopee, Tokopedia atau secara langsung melalui website kami.

Jadi, yang mana posisi tidur favorit Keluarga Mimpi?


0
Comments

Leave A Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!