7 Ukuran Kasur mulai dari Single sampai Custom size
Kasur merupakan kebutuhan untuk semua orang, namun kebutuhan kasur bagi setiap orang tentu saja berbeda-beda. Ada beberapa orang yang lebih mempertimbangkan jenis dari kasurnya, ada juga orang yang lebih mempertimbangkan fungsi kasur berdasarkan kesehatan untuk fisik. Selain kebutuhan yang berbeda-beda, ukuran kasur yang di inginkan juga berbeda-beda. Tentu saja, anda tidak ingin memiliki kejadian buruk bahwa kasur anda yang anda beli memiliki ukuran kasur yang terlalu besar dari kamar anda. Atau bahkan sebaliknya, dimana kasur yang anda beli memiliki ukuran kasur yang terlalu kecil untuk kamar tidur anda. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui macam-macam ukuran kasur sebelum anda membeli kasur agar sesuai dengan keinginan dan kebutuhan anda. Mari kita simak langsung ulasan tentang ukuran-ukuran kasur dibawah ini.
7 ukuran kasur yang perlu anda ketahui!
1. Kasur ukuran no.4 single 90x200cm
 Yang pertama adalah Kasur dengan ukuran Single 90cm x 200cm yang cocok untuk menjadi pilihan anda apabila anda memiliki kamar yang minimalis ataupun bagi anda yang tinggal di rumah dengan ruang tipe studio. Selain itu ukuran kasur Single juga cocok untuk digunakan pada kamar anak-anak, karena ukurannya yang tidak terlalu besar dan pas digunakan untuk satu orang.
2. Kasur ukuran single XL 100x200cmÂ
Selanjutnya, ukuran kasur Single XL 100cm x 200cm cocok digunakan untuk anak anda yang sedang beranjak menjadi remaja. Ukuran kasur Single XL lebih besar 10cm dibandingkan dengan kasur ukuran Single. Sehingga membuat ukuran kasur ini sangat pas untuk para remaja yang sedang dalam masa pertumbuhannya untuk merasakan tidur sendiri di kamar mereka.Â
3. Kasur ukuran no.3 double 120x200cm
Adapun kasur Double dengan ukuran 120cm x 200cm ini sangat cocok digunakan untuk ruang tamu dan juga kamar hotel dengan tipe twin bed. Ukuran kasur ini cocok untuk digunakan dua orang karena tidak terasa terlalu sempit dan juga sangat cocok dan cukup luas untuk digunakan 1 orang.
4. Kasur ukuran no.2 queen 160×200
Kasur Ukuran Queen 160cm x 200cm cocok digunakan untuk menjadi kasur di
kamar tidur utama. Dengan ukuran kasur yang bisa digunakan untuk dua orang juga tidak terlalu makan banyak ruangan kamar, tanpa membuat kamar menjadi sempit, sehingga ukuran kasur ini sangat cocok untuk ukuran kamar 2m x 2m.
Â
5. Kasur ukuran no.1 king 180×200
Â
Selanjutnya adalah ukuran kasur yang banyak diminati oleh banyak keluarga. Kasur Ukuran King 180cm x 200cm juga cocok untuk dijadikan kasur di kamar tidur utama anda. Dengan ukuran kasur yang lebih besar 20cm dari ukuran kasur Queen, sangat pas bagi pasangan yang tidur dengan 1 anak kecil tanpa harus merasakan sempit pada saat tidur.
Â
6. Kasur ukuran super king 200x200cm
Kasur Ukuran Super King 200cm x 200cm adalah pilihan ukuran kasur terakhir
yang sangat cocok untuk digunakan pada kamar tidur utama anda yang memiliki
ukuran yang luas. Kasur ukuran Super King bisa digunakan oleh 3 atau 4 orang,
dikarenakan ukuran kasur yang luas.
Â
7. Kasur ukuran custom size
Ada juga ukuran kasur Custom Size, ukuran kasur ini dibuat sesuai dengan
permintaan khusus dari konsumen. Ukuran kasur custom size berarti bahwa ukuran kasur untuk anda tidak tersedia di pasaran, sehingga anda harus membuatnya sesuai dengan ukuran yang anda inginkan agar sesuai dan pas dengan ranjang tempat tidur anda!
Demikianlah ukuran – ukuran kasur yang dapat Anda jadikan pertimbangan. Mimpi juga menghadirkan kasur busa terbaik yang bisa Anda dapatkan dengan berbagai ukuran. Dapatkan kasur mimpi secara online dengan harga terbaik hanya di Mimpi.co.id.
Artikel Menarik Lainnya :